TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotamobagu pada sabtu (11/1) besok, berencana akan melakukan pawai. Rencana pawai tersebut untuk mengkampanyekan pemilihan umum legislatif (Pileg) yang bertajuk ‘Say No to Golput’.
Kegiatan ini merupakan satu di antara upaya meningkatkan partisipasi masyarakat untuk mengikuti Pemilu 2014 mendatang ,” ujar Ketua KPU Kotamobagu Nayodo Koerniawan.
Dia juga mengajak juga kaum muda untuk terlibat aktif meningkatkan partisipasi di Pileg mendatang. Pawai itu juga bakal mengandeng beberapa komunitas mobil yang berada di kota tersebut untuk menyukseskan kegiatan tersebut.
“Saya yakin komunitas mobil Kotamobagu yang rata-rata anak muda bisa menjadi motor penggerak dan penyemangat anti golput pada pemilu kali ini. Kepedulian kaum muda sangat diperlukan. Tanpa mereka, mustahil negeri ini bisa lebih baik,” kata Nayodo.
Pawai ini juga sudah kedua kalinya dilakukan pihak KPUD. Pertama kali dilakukan pada tahapan sebelum pelaksanaan pemilihan walikota dan wakil walikota Kotamobagu. Terbukti, antusia warga yang dating ke TPS meningkat bila dibandingkan dengan pelaksanaan pemilu sebelumnya.
Editor Hasdy Fattah