TOTABUAN.CO – KOTAMOBAGU – Tanggap dengan kenaikan harga beras saat ini, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Penanaman Modal (Perindagkop-PM) Kota Kotamobagu bekerja sama dengan Bulog siap mendistribusi sekitar 4 ton ke tengah masyarakat dengan harga relatif murah.
“Untuk mengantisipasi harga beras yang terus naik, kami (Disperindagkop) akan bekerjasama dengan pihak Bulog, siap menjual beras sekitar 4 ton dengan harga terjangkau,” ujar Kabid Perdagangan, Bambang Mardianto, Senin (1/2). “Beras yang akan didistribusi adalah beras berkwalitas perkilonya hanya Rp 8.500,” tambah Bambang, pagi tadi.
Kemudian untuk mengantisipasi stok yang terbatas, setiap warga yang membeli akan dibatasi jumlahnya agar semua warga bisa kebagian. Beras ini rencananya disalurkan pekan ini di Pasar 23 Maret dan Kantor Bulog di Kelurahan Kotobangon. (epi/ryo)