TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU — Komisionr KPU Kota Kotamobagu Asep Sabar mengatakan, data yang diterima dari KPU RI, bahwa Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) berjumlah 90.034.
Menurutnya bila dibandingkan dengan jumlah pemilih terakhir di Kotamobagu pada Pilgub Sulut lalu, maka terjadi peningkatan jumlah pemilih menjelang Pilwako 2018.
Ia menjelaskan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kotamobagu pada Pilgub Sulut 86.861 jiwa. Sedangkan DP4 yang dikirim KPU RI, berjumlah 90.034 jiwa.
“Ada peningkatan,” ujar Asep, Rabu (17/1).
Untuk DP4 di Kotamobagu kata Asep yang diterima KPU Kotamobagu, yakni laki-laki 45.530 jiwa dan perempuan 44.504 jiwa.
Pihak KPU Kotamobagu kemudian akan melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit). Hal itu akan dilaksanakan 20 Januari yang akan diawali oleh Walikota Kotamobagu, Wakil Walikota, Ketua DPRD, tokoh masyarakat dan ketua partai politik, ujarnya. (**)