TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU—Badan Kepegaiwaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu menutup waktu perpanjangan pendaftaran seleksi terbuka Jabatan Tinggi Pratama Senin (28/8) hari ini. Dari tahapan yang akan dilaksanakan selanjutnya, BKPP akan melakukan verfikasi berkas dan rencananya Kamis (30/8) hasil verfikasi berkas akan diumumkan.
“Rencananya Kamis akan kita umumkan nama yang lolos verfikasi berkas,” kata Plt Kapala BKPP Kotamobagu Sahaya Mokoginta Senin (28/8).
Menurutnya saat ini untuk 13 jabatan yang dilelang tinggal dua jabatan yang belum memenuhi syarat pelamat. Yakni jabatan Sekretaris Dewan (Sekwan) dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga. Namun untuk 11 jababatan lainnya sudah memenuhi syarat.
“Tinggal dua jabatan yang belum mencapai kuota. Kemungkinan bakal dimundur lagi,” jelasnya.
Setelah pengumuman, para peserta yang masuk dalam syarat untuk segera memasukan makalah sesuai dengan jabatan yang dilamar. Setelah itu dilanjutkan dengan pemaparan makalah.
“Mulai Selasa (29/8) besok, sudah masuk pada tahapan seleksi berkas,” paparnya.
Dari 13 jabatan yang dilelang, 11 jabatan bisa dikatakan diperebutkan. Yakni jabatan Inspektur daerah 9 pelamar, jabatan kepala BPKP 4 pelamar, jabatan kadis kesehatan 4 pelamar, jabatan kadis perhubungan 6 pelamar, jabatan kepala dinas perindutrian dan tenaga kerja 5 pelamar, jabatan dinas sosial 10 pelamar, jabantan dinas PMD 4 pelamar, jabatan kadis pengendalian penduduk dan KB 4 pelamar, jabatan dinas penanaman modal 7 pelamar, jabatan dinas Kominfo 6 pelamar dan jabatan dinas pertanian dan peternakan 9 pelamar. Jumlah total pelamar jabatan pimpinan tinggi pramata 73 pelamar.
Penulis:Hasdy