TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU—117 Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kotamobagu diberangkatkan. Pelepasan JCH itu dilakukan oleh Wakil Wali Kota Kotamobagu Jainuddin Damopolii di Masjid Al Munawar Kelurahan Molinow Kecamatan Kotamobagu Barat Rabu (2/9) sekitar pukul 06.45 WITA.
Sebelum dilakukan pelepasan, Wakil Walikota menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh JCH asal Kota Kotamobagu, yang tahun ini akan berangkat melaksanakan Ibadah Haji.
“Saya juga berharap agar seluruh bimbingan, petunjuk dan arahan dari para petugas haji, dapat selalu dipedomani dengan sebaik – baiknya, agar saudara – saudara dapat melaksanakan seluruh proses dan tahapan pelaksanaan Ibadah Haji nanti,” ujar Jainuddin.
Dia berharap, agar seluruh JCH asal Kota Kotamobagu yang akan berangkat ke tanah suci, untuk selalu menjaga kesehatan, kekompakan dan kebersamaan selama berada di tanah suci.
“Semoga sekembalinya di daerah ini, akan menjadi Haji dan Hajjah yang Mabrur, sekaligus dapat menjadi contoh dan teladan di tengah – tengah masyarakat,” pungkas Damopolii.
Diketahui, para JCH asal Kota Kotamobagu itu tergabung dalam Kloter 10, rencananya akan berangkat dari Manado ke Embarkasi Balikpapan pada Kamis 3/8, dan akan berangkat ke Jeddah pada Jumat 4/8 2015.
Kabag Kesra Andin Matali menambahkan, dari 118 JCH hanya 117 orang yang diberangkatkan. Sebab yang satu JCH sakit. Sehingga akan ditunda pada tahun mendatang. Dari 117 JCH perempuan 49 orang dan laki-laki 89. (Has)