TOTABUAN.CO — Cerita aneh ini datang dari Kota Bulawayo, Zimbabwe. Perempuan bernama Nonceba Ncube (30 tahun) jadi buah bibir masyarakat setempat karena hamil 10 bulan. Warga semakin geger karena beberapa saksi melihat wanita itu melahirkan kodok seperti dilansir situs myzimbabwe.co.zw, Selasa (23/12).
Ncube sejak akhir November lalu gelisah. Dia khawatir, lantaran usia kehamilannya menginjak 10 bulan, sangat tidak normal.
Keluarga dan suami lantas mengantarkannya ke dukun lokal, bernama Mduduzi Dube. Sang dukun itu yang pertama mengatakan bahwa Ncube mengandung janin bukan manusia.
Pertengahan bulan ini, Ncube akhirnya melahirkan di RS Bulawayo. Dube dan beberapa muridnya yang hadir mengklaim wanita itu melahirkan kodok. “Saya diundang keluarga tersebut untuk mendoakan proses persalinan. Setelahnya lahir mahluk itu,” kata Dube.
Tidak semua warga percaya cerita Dube. Famili jauh menduga pengusaha perempuan yang namanya cukup kondang di Bulawayo itu berusaha lari dari masalah. Terbukti, Ncube dan suaminya sejak 20 Desember sudah pindah ke Afrika Selatan.
Foto persalinan atau bukti bayi kodok itu pun tak pernah ada. Sementara ini warga Zimbabwe cuma kasak-kusuk berdasarkan rumor dari seorang dukun.
sumber : merdeka.com