TOTABUAN.CO — Selain menjaga pola hidup sehat seperti mengonsumsi makanan sehat, olahraga, serta terhindar dari stres, lingkungan di mana Anda tinggal juga berperan besar dalam peningkatan kesehatan tubuh Anda. Lingkungan yang penuh dengan polusi jelas tidak memberikan manfaat apapun untuk kesehatan dibandingkan dengan lingkungan yang masih bersih dan segar.
Bahkan dilansir dari dailymail.co.uk, disebutkan bahwa anak-anak yang hidup di desa lebih sehat dibandingkan dengan mereka yang sejak kecil hingga dewasa hidup di perkotaan. Jawabannya apalagi kalau bukan berkaitan dengan tingkat polusi udara yang terjadi.
“Sebuah penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang tinggal di pinggiran kota memiliki risiko yang lebih rendah untuk mengembangkan risiko penyakit pernapasan, asma, dan infeksi lainnya. Meskipun mereka sering bersentuhan dengan alam sekitar. Sebaliknya, kami menemukan bahwa anak kota lebih mudah untuk terkena penyakit asma,” ujar Dr Adrian Morris, ahli pernapasan dari Inggris. “Hasil ini kami ketahui setelah membandingkan kesehatan anak-anak di Leipzig dan Munich yang kemudian menunjukkan bahwa anak-anak di Munich lebih sering terserang penyakit.”
“Polusi udara yang timbul dari kendaraan bermotor, sanitasi yang buruk, serta jarangnya bergerak aktif mampu menggerogoti kesehatan secara perlahan. Terutama bagi anak-anak yang sistem kekebalan tubuhnya tidak sekuat orang dewasa. Itulah sebabnya mereka pun jadi lebih mudah terserang penyakit,” pungkasnya.
“Walaupun Anda tidak bisa menghalau polusi udara yang datang, namun Anda bisa membangun sistem kekebalan tubuh sendiri. Pola hidup sehat yang Anda terapkan pada buah hati Anda menjadi kuncinya.”
sumber : merdeka.com