TOTABUAN.CO BOLTIM – Memperingat Hari Sumpah Pemuda biasanya dilakukan di lapangan, tapi tidak demikian dilakukan puluhan pemuda pencita alam ini. Mereka menggelar upcara secara sederhana di lokasi wisata Danau Moat Kecamatan Modayag Kabupaten Bolaang Mongondoe Timur (Boltim) Minggu (28/10/2018).
Selain upacara mereka juga membersihkan sampah plastik yang ada di lokasi wisata tersebut.
Para pencinta alam yang tergabung dalam komunitas pencinta alam Biosfer dan komunitas pencinta alam Maleo, mengelar upacara peringatan hari Sumpah Pemuda.
Ketua komunitas pencinta alam Biosfer, Rama Bahansubu mengatakan, peringatan hari sumpah pemuda ini sengaja dilakukan di lokasi objek wisata Danau Moat, agar lebih dekat dengan alam.
Selain lanjut Rama, sebagai salah satu cara untuk memperkenalkan objek wisata alam yang ada di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur agar menarik perhatian pengunjung.
“Tahun ini, kami gabuangan dari komunitas pencinta alam Biosfer dan komunitas pencinta alam Maleo, mengelar upacara peringatan hari sumpah pemuda di lokasi objek wisata danau moat. Tujuannya agar lebih mencintai alam serta sebagai bentuk memperkenalkan objek wisata yang ada di Kabupaten Boltim,”: ungkap Rama.
Menurutnya, mereka menginginkan para pengunjung senantiasa membuang sampah pada tempatnya dan tidak membuang sampah sembarangan.
“Aapa terlebih Danau Moat yang merupakan sumber kehidupan warga setempat,” tuturnya.
Penulis: Hasdy