TOTABUAN.CO BOLTIM – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Jum’at (08/05/2015), resmi mengumumkan hasil perekrutan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) tahun 2015.
Ini dilakukan setelah para peserta diseleksi mulai dari administrasi, tes tertulis dan terakhir dilaksanakan tes wawancara pada hari Selasa (05/05/2015) di kantor sekretariat KPUD Boltim Desa Tombolikat.
Komisioner KPUD Boltim Divisi sosialisasi pendidikan pemilih dan sumber daya manusia Devita Pandey saat dikonfirmasi mengatakan, perekrutan sudah berdasarkan mekanisme yang ada.
“Perekrutan yang kami lakukan sudah berdasarkan mekanisme yang ada mulai dari seleksi berkas, tes tertulis dan terakhir wawancara ” kata Devita, Jum’at (08/05/2015).
Devita juga menepis jika perekrutan PPK kali ini syarat dengan kepentingan. Di mana, timbul isu rekrutmen ini ada titipan-titipan nama dari berbagai pihak yang ingin meloloskan para peserta tertentu.
“Kami sudah berusaha melakukan perekrutan sesuai denga kualitas dari para peserta, tidak ada permainan karena KPUD Boltim bekerja sesuai dengan aturan dan hasilnya seperti ini ” tepis Devita.
Menurut Devita 25 calon anggota PPK yang tersebar di lima Kecamatan yakni Tutuyan, Kotabunan, Nuangan, Modayag dan Modayag Barat ini akan dilantik Sabtu (09/05/2015) dan langsung dengan pembekalan.
“Mereka akan dilantik esok dan langsung dengan pembekalan selama sehari itu ” pungkasnya.(wan)