Bupati Boltim Serahkan Draf KUA-PPAS Perubahan 2019

Bupati sehan Landjar didampingi Wakil Bupati rusdi Gumalnagit dan Sekda Muhamad Assagaf menyerahkan draf KUA PPAS Perubahan tahun anggaran 2019 kepada Ketua DPRD lewat rapat paripurna

TOTABUAN.CO BOLTIM — Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Landjar  menyerahkan dokumen Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara Perubahan (KUA-PPAS) tahun anggaran 2019 ke DPRD.

Penyerahan dilakukan dalam rapat paripurna DPRD Boltim yang dipimpin Ketua DPRD Boltim Marsaoleh Mamonto Selasa 23 Juli 2019.

Bacaan Lainnya

Bupati Boltim Sehan Landjar menyampaikan, apresiasi dan terima kasih kepada DPRD yang terus bersinergi terhadap proses pemerintahan dan pembangunan di Boltim.

Ketua DPRD Boltim Marsaoleh Mamonto mengatakan, usai menerima draf KUA-PPAS Perubahan tahun anggaran 2019 dari eksekutif, DPRD akan secepatnya untuk melakuan pembahasan.

“Akan kita push pembahasan ini untuk segera ditetapkan,” ujar Marsaoleh.

Penulis: Ahmad Katili

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses