TOTABUAN.CO BOLTIM – Tahun anggaran 2016 ini, anggaran renovasi tempat wisata Danau Mooat yang berada di Kecamatan Modayag Kabupaten Bolmong Timur (Boltim), digeser ke kegiatan public. Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Boltim Oscar Manoppo menjelasakan, total anggaran yang disediakan untuk renovasi itu, senilai Rp 10 miliar rupiah.
“Pergeseran sudah dilakukan akhir Maret lalu. Itu atas permintaan Bupati. karena tidak sesuai visi dan misi pemerintah daerah, ” ujar Oscar.
Ia menerangkan, anggaran tersebut, digeser dan dialokasikan untuk program dan kegiatan lebih bermanfaat bagi kepentingan public. Seperti, penyediaan modal usaha untuk masyarakat kecil dan renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).
Bahkan pergeseran itu sudah disetujui oleh DPRD. Namun tinggal menunggu realisasi program yang diperkirakan pertengahan tahun ini.
Terpisah, salah-satu anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Boltim, Sofyan Alhabsy menuturkan, selaku wakil rakyat tetap mendukung dan menyetujui upaya pihak eksekutif. Apalagi pergeseran anggaran demi kepentingan banyak orang.
Bupati Boltim Sehan Salim Landjar menerangkan, pergeseran dilakukan agar, anggaran ada manfaatnya untuk masyarakat kecil umumnya. Terlebih Boltim masih daerah baru perlu sentuhan dan perbaikan disemua sektor.
“Saya juga mengingatkan, untuk perencanaan dan alokasi anggaran pada program dan kegiatan harus berdampak dan menyentuh pada kesejahteraan masyarakat” terang Bupati(fac)