TOTABUAN.CO BOLTIM–Sekitar 151 peserta yang dinyatakan lulus seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) tahun 2014 di Kabupaten Bolmong Timur (Boltim) Senin (5/1/2015) menghadiri pertemuan perdana di Aula lantai tiga gedung Pemkab Boltim. Pertemuan yang digelar oleh Badan Kepegawaian Diklat Daerah Boltim tujuannya untuk persiapan proses kelengkapan berkas guna penerbitan Nomor Induk Pegawai (NIP), dihadiri langsung oleh Bupati Boltim Sehan Salim Landjar.
“Anda sekarang sudah menjadi pegawai di Boltim. Jadi Anda siap untuk bekerja dan menetap di Boltim,” kata Sehan, saat memberikan sambutan.
“Kedisiplinan itu sangat penting. Di mana bisa menunjang proses pembangunan dalam suatu daerah. Karena disiplin seorang pegawai negeri itu sangat dibutuhkan untuk dapat memberikan pelayanan terhadap masyarakat, ” tandasnya.
Kepala Badan Kepegawaian Diklat Daerah (BKDD) Boltim, Darwis Lasabuda menjelaskan, bahwa pertemuan kali ini guna untuk tindak lanjuti melengkapi berkas bagi para peserta yang dinyataka lulus.
” Seperti biasa, setelah pengumuman peserta harus memasukan berkas sesuai dengan ketentuan yang ada, guna penerbitan NIP nantinya ” jelas Darwis.
Darwis juga menegaskan agar para peserta setelah pertemuan ini dapat segera mengurus berkasnya untuk dimasukan ke BKDD Boltim.
“Kami memberikan waktu hingga tanggal 16 januari 2015 dengan waktu pemasukan berkas mulai Selasa (6/1/2015). Jadi diharapkan bagi peserta untuk secepatnya melengkapi berkasnya agar proses penginputan NIP di BKN Regional IX Manado lebih cepat,” tegas Darwis.
Sementara itu dari 151 peserta yang dinyatakan lulus dalam seleksi CPNSD tahun 2014 lalu sekitar 36 peserta berasal dari Boltim, dan ada sekitar 12 peserta yang berasal dari luar Sulawesi Utara bahkan ada yang berasal dari pulau Jawa.(Wan)