TOTABUAN.CO BOLSEL – Sedikitnya 27 desa yang ada di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) akan melaksanakan pemilihan kepala desa (Pilkades) secara serentak.
Pilkades yang dilakukan di masa Pandemi ini, diwajibakn mematuhi protokoler kesehatan. Hal itu merupakan hasil rapat koordinasi yang dipimpin Sekretaris Daerah Marzansius Arvan Ohy yang dihadiri para Asisten, unsur Forkopimda, para pimpinan SKPD dan para Camat pada Jumat (23/04).
Menurut Sekda Bolsel Marzansius Arvan Ohy, rapat kordnas ini agar penyelenggaraan Pilkades diharapkan dalam situasi kondusif dengan mematuhi Prokes Covid-19.
Dia menjelaskan, Pilkades pada tahun 2021 ini, diselenggarakan di 27 desa yang trsebar di 7 kecamatan.
Dari 27 desa yang melaksanakan Pilkades, terdapat 72 calon dengan 45 TPS yang disiapkan.
“Jadi tetap menggunakan protokoler kesehatan,” tegasnya.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Bolse Ekafri Gobel mengatakan, mekanisme penyelenggaraan Pilkades telah sesuai dengan amanat Permendagri nomor 72 Tahun 2020.
Menurutnya, berdasarkan agenda yang telah ditetapkan, Pilkades akan dilaksanakan Senin 26 April 2021 besok.
Untuk Kecamatan Bolaang Uki ada 5 desa yakni Desa Pintadia, Salongo, Salongo Timur, Tabilaa dan Desa Toluaya.
Kecamatan Helumo ada Desa Motolohu dan Desa Trans Pato’a. Kecamatan Pinolosian yakni Desa Ilomata, Desa Kombot, Desa Linawan Satu, Desa Nunuk dan Desa Pinolosian Selatan.
Kecamatan Pinolosian Tengah yakni Desa Tobayagan dan Torosik. Kecamatan Pinolosian Timur yakni Desa Dumagin A, Desa Motandoi dan Desa Pidung. Kecamatan Posigadan, ada Desa Iloheluma, Desa Luwoo, Meyambanga Timur, Molosipat, Desa Momalia I, Desa Momalia II dan Desa Saibuah.
Kecamatan Tomini ada Desa Botuliodu, Desa Nunuka Raya dan Pakuku Jaya.(*)