TOTABUAN.CO BOLSEL—Seperti diprediksi sebelumnya, incumbent yang maju dalam Pilkada di Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) akan menang telak. Pilkada Bolsel tidak akan jauh berubah seperti yang telah diprediksi awal, bahkan berpeluang pecahkan rekor muri.
Pengamat politik dan pengamat survey Muhamad Jabir Yamato mengatakan, peluang perolehan suara pasangan Hi Herson Mayulu-Iskandar Kamaru bakal memperoleh dukungan tertinggi perolehan suara.
“Bisa saja mencapai 94, 56 persen. Itu sama seperti Pilkada Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan (Sumsel),” kata Jabir Minggu (22/11).
Ia mengatakan, perolehan suara signifikan bias dipecahkan asalkna tim pemenangannya tetap solid dan bekerja maksimal. Peluang ini dimungkinkan karena sejauh ini dukungan untuk Incumbent terus meningkat, bahkan hampir seluruh pemilih di Bolsel masih menginginkan Hi Herson Mayulu untuk memimpin Bolsel 5 tahun ke depan.
“Dari pengamatan, bahwa warga masih mengingingkan Hi Herson Mayulu memimpin lagi lima tahun kedepan,” kata Jabir
Sebab dari beberapa analisa yang dilakukan sejauh ini, pasangan ini juga didukung oleh semua partai pemilik kursi di DPRD.
“Jadi bisa saja perolehna suara ada dikisaran 94-95 persen,” ujarnya.
Ia menegaskan, tim pemenangan tetap bekerja secara maksimal untuk meyakinkan pemilih bersatu mendukung nomor urut 1 itu pungkasnya. (Has)