TOTABUAN.CO BOLSEL – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Bolaang Mongodow Selatan (Bolsel) Iskandar Kamaru- Deddy Abdul Hamid terus mensosialisasikan program kerja mereka jika terpilih kembali di Pilkada 2020 ini.
Kampanye terbatas yang dilaksanakan di Kecamatan Helumo itu, pasangan nomor urut Satu ini terus mendapat hati bagi warga.
Dalam orasi, calon Bupati Bolsel Iskandar Kamaru mengatakan, akan lebih memprioritaskan kesejahteraan pelaku usaha kecil menengah (UKM), petani dan nelayan.
“Kesejahtraan pelaku UKM, Petani dan Nelayan jadi program prioritas kami jika masyarakat masih mempercayai kami untuk kembali memimpin Bolsel kedepannya,” ujar Iskandar saat kampanye di Desa Motolohu Kecamatan Helumo.
Iskandar yakin, masyarakat khususnya di Desa Helumo sudah merasakan program-program pemerintah yang dipimpinnya.
“Program kerja kita akan kami lanjutkan lagi. Masyarakat tidak perlu kwatir , program beasiswa, bantuan untuk petani dan nelayan, UMKM, serta program-program lainnya akan kami laksanakan dan tingkatkan lagi,” paparnya.
Ketua DPC PDIP Bolsel ini, mengatakan ada alasan mengapa perusahaan waralaba seperti Alfamart dan Indomart tidak hadiri di Bolsel. Itu karena akan memberi dampak pada pelaku UMKM yang ada di daerah ini.
“Terbukti saat ini banyak pelaku-pelaku UMKM yang mulai berkembang dan mendirikan usaha sekelas Alfamart dan Indomaret,” terangnya.
Ia berharap, masyarakat jangan mudah termakan isu-isu hoaks mulai dimainkan oleh sekelompok orang-orang tertentu yang memiliki kepentingan politik untuk menyerang pemerintahan dan pribadi.(*)