TOTABUAN.CO BOLSEL—Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Herson Mayulu mengatakan, calon gubernur Sulut Olly Dondokambey sebagai figur hebat.
Hal itu ia katakan, usai menghadiri rapat koordinasi bersama kader dan pengurus dan tokoh agama se Bolaang Mongondow Raya (BMR) di ruang pertemuan Hotel The Dream, Kotamobagu, Senin (12/10).
“Pak Olly pemimpin hebat. Banyak jabatan di pusat. Bendahara umum dan Ketua Fraksi PDIP,” kata Mayulu.
Ia menegaskan, pencalonannya untuk maju menjadi calon gubernur karena keterpangilan untuk Sulut yang lebih baik. Banyak hal lagi yang harus akan dilakukan untuk Sulut lebih khusus untuk BMR. Sehingga, dengan kemampuan yang dimiliki figure Olly Dondokambey yang berpasangan dengan Steven Kandow tentu akan membawa Sulut lebih maju lagi.
“Terlebih jaringan Pak Olly dengan pemerintah pusat sangat dekat. Kenapa tidak kita manfaatkan kemampuan beliau,” kata Mayulu.
Untuk pembangunan di BMR lanjut Mayulu, tentu masih sangat membutuhkan pembangunan sarana infrastruktur. Dari beberapa bukti, empat tahun terakhir banyak kucuran dana yang masuk ke BMR berkat perhatian dari firgus Olly Dondokambey yang merupakan anggota badan anggaran DPR RI dan Kader PAN Yasti Soeprejo Mokoagow yang berada di komisi V DPR RI.
Agar pembangunan dan segala kepentingan warga Sulut khususnya di BMR terkait aspirasi pembentukan provinsi Bolmong Raya (BMR) tetap terus diperjuangkan Olly Dondokambey.
“Sebagai sesama kader partai tentu tahu persis perjuangan pak Olly untuk pemekaran BMR. Saat ini sedang persiapan anggaran untuk daerah otonomi baru pada APBN-P 2016 sekitar Maret 2016,” pungkas calon bupati Bolsel ini. (Has)