TOTABUAN.CO BOLSEL — Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Provinsi Sulawesi Utara didampingi anggota DPRD Sulut dari PDIP Hj Muslimah Mayulu Mongilong menyerahkan bantuan peralatan bagi kelompok usaha perempuan di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel).
Bantuan itu diserahkan untuk tujuh kelompok yang tesebar. Yakni kelompok perempuan dari Desa Motandoi Selatan, Mataindo, Dumagin B, Pinolosian, Tangagah, Lion, dan Soguo di Sondana Beach Resto, Rabu 4 September 2019.
Bupati Bolsel Iskandar Kamaru diwakili Asisten I Ramli Abdul Majid saat menghadiri penyerahan bantuan tersebut menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kepedulian terhadap kelompok perempuan untuk mengembangkan usaha mereka.
“Atas nama pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas bantuan dari Pemprov Sulut yang didampingi anggota DPRD Provinsi Sulut Ibu Hj Muslimah Mayulu Mongilong,” ungkap Ramli.
Pada penyerahan bantuan itu turut dihadiri Ketua TP PKK Bolsel Selpian Kamaru Manoppo, Wakil Ketua Rosdiana Lapatola Abdul Hamid, Sekretaris Suhartini Damo, Kepala Dinas PMD Bolsel Ekafrie Van Gobel, para kepala desa dan pengurus kelompok dari desa penerima bantuan. (**)