TOTABUAN.CO BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan Iskandar Kamaru meminta warga tetap menjalankan protokoler kesehatan. Meski akhir-akhir Bolsel belum terdapat warga yang terindikasi Positif Corona.
Iskandar mengatakan, hasil evaluasi selama sepekan terakhir, tak ditemukan ada warga terindikasi terpapar Virus Corona. Namun kendati begitu, warga tetap menjalankan protokoler kesehatan.
“Masyarakat jangan lengah. Tetap protokoler kesehatan dilakukan,” ucap Iskandar saat meninjau aktivitas masyarakat Bolaang Uki Ibukota Kabupaten Sabtu 4 Juli 2020.
Bolsel saat ini sedang menghadapi masa transisi new normal. Namun masyarakat tetap diingatkan untuk mematuhi protokol kesehatan
Menurutnya selama sepekan, indikator itu tidak nampak. Artinya tidak ada tanda-tanda yang menunjukkan gejala.
Salah satu indikator positif itu, terlihat dari tingkat reproduksi penularan paparan Covid-19 yang saat ini terus melambat. Iskandar menyebut bahwa kemungkinan tersebut tidak tertutup sepenuhnya, karena pemegang kunci akan hal tersebut bukanlah pemerintah, namun prilaku kolektif warga Bolsel sendiri.
“Jadi tinggal kita yang menentukan apakah akan bisa melewati masa transisi dengan baik atau tidak,” ungkapnya.
Karena itu pada masa transisi ini Bolsel terus memasuki fase sehat, aman dan produktif dengan kegiatan ekonomi, sosial dan budaya yang sudah mulai hidup, perlu semuanya untuk disiplin. (*)