TOTABUAN.CO BOLSEL–Sebanyak 128 pejabat mulai eselon III dan II diambil sumpah oleh Bupati Bolmong Selatan (Bolsel) Jumat (4/7) pekan lalu. Pergeseran posisi jabatan itu merupakan dasar kuat bagi bupati terkait hasil opini dari badan pemeriksa keuangan (BPK).
“Ini dasar untuk dijadikan rolling yang dilakukan pada. Karena indikator sudah jelas,” kata Bupati.da beberapa pimpinan SKPD kata Bupati,dari pemeriksaan yang dilakukan BPK lalu, dinilai tak maksimal. Bahkan, pengelolaan serta penataan administrasi keuangan masih carut marut.
“Makanya, mereka itu harus diganti dan diberikan kesempatan bagi yang lebih baik dan mampu menjalankan visi dan misi pemerintah yang saya pimpin,” kata Mayulu saat memberikan sambutan usai melakukan pelanntikan.
Padahal, sejak awal sudah diingatkan untuk tertib administrasi. Tapi, ternyata masih ada yang tak indahkan hal itu.
“Jadi, jangan salahkan atau menilai rolling ini karena persoalan suka atau tidak suka. Tapi ini benar-benar hasil evaluasi,” cetus bupati pertama pilihan rakyat Bolsel.Bupati juga menambahkan kepada pejabat yang baru dilantik harus malaksanakan amanah dan kepercayaan yang diberikan dan senantiasa harus mengabdi serta mengemban tugas sebaik-baiknya.(Has)