TOTABUAN.CO BOLSEL — Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Iskandar Kamaru menghadiri pembukaan Pekan Kerja Nyata Revolusi Mental (PKNRM) Tahun 2018 yang bertempat di Lapangan Koni Sario Manado Jumat (26/10/2018).
Acara tersebut dibuka Menteri Koordinator Pendayagunaan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mewakili Presiden RI Joko Widodo.
Dalam pembukaan itu turut dihadiri Menko Polhukam Wiranto, Mendagri Tjahyo Kumolo, Menpan RB Syafrudin, Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut, Bupati dan Walikota Se- Indonesia, serta Forkopimda Sulut.
Bupati Bolsel Iskandar Kamaru mengatakan, kegiatan tersebut akan berlangsung mulai 26 – 28 Oktober 2018, yang melibatkan sekitar 15.000 peserta yang di dalamnya terdapat Gubernur, Walikota dan Bupati seluruh Indonesia.
Kegiatan ini mengangkat tema “Revolusi Mental untuk Indonesia Satu, Mandiri dan Melayani”. Sejumlah kegiatan akan dilaksanakan dalam menyemarakkan acara ini yaitu “Gerakan Indonesia Melayani”, “Gerakan Indonesia Bersih”, “Gerakan Indonesia Tertib”, “Gerakan Indonesia Mandiri” dan Gerakan Indonesia Bersatu”.
Selain itu, kegiatan ini juga kata Iskandar lebih menekankan hasil capaian nyata dari upaya dan komitmen pemerintah pusat dan daerah bersama dengan berbagai elemen masyarakat untuk melaksanakan perubahan.
Rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan antara lain rembuk lima program gerakan perubahan (Melayani, Bersih, Tertib, Mandiri dan Bersatu), gerakan aksi nyata serempak di 34 provinsi dalam bulan Pemantapan GNRM, nonton bersama dan diskusi film bertemakan Revolusi Mental, pameran inovasi pelayanan publik dan karya kreatif anak bangsa, hingga karnaval budaya Indonesia.
“Dengan kegiatan ini diharapkan dapat membangkitkan semangat kebanggaan dan mengajak peran serta seluruh komponen masyarakat untuk mendorong etos kerja keras dan memiliki karakter bergotong royong untuk mencapai target pembangunan bangsa,” ujarnya. (**)