TOTABUAN.CO BOLMUT – Sedikitnya 20 orang asal Desa Bohabak Kecamatan Bolangitang Timur Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), dikabarkan alami luka bakar terkena petasan.
Menurut petugas setempat, kejadian itu terjadi jelang malam pergantian tahun baru 2018 saat rayakan pesta kembang api.
Sejak malam pergantian tahun 2018 banyak mobil dan ambulan berdatangan membawa korban akibat petasan.
“Rata-rata luka karena petasan,” ungkap salah satu petugas Puskesmas.
Dari data yang diperoleh petugas setempat hingga Senin (1/1) pukul 02.O0 WITA, korban yang alami luka terkena petasa berjumlah 20 orang.
Korban yang terkena petasan itu ada yang luka robek di bagian tangan, kepala , punggung. Bahkan, kata petugas medis, satu diantaranya terkena ledakan petasan di bagian kemaluannya.
“Pasien yang terkena petasan ada sekitar 20 orang, datanya masih belum pasti karena pasien masih ditangani” ujarnya.
Selain itu ada juga korban yang mengalami kecelakaan. Mereka rata-rata tengah dalam keadaan mabuk akibat mengkonsumsi minuman keras.(**)