TOTABUAN. CO SULUT —Calon Gubernur Sulawesi utara Steven Kandouw menghadiri gelaran deklarasi pengurus
Brigade Nusa Utara Indonesia (BNUI) Sabtu 2 November 2024.
Deklarasi tersebut dilaksanakan di Hotel Sintesa Paninsula Manado.
Calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) nomor urut 3 ini mengatakan, BNUI harus bisa menjadi instrumen agar dapat menjaga nilai-nilai adat istiadat supaya tidak hilang
“Saya sangat mendukung terbentuknya Ormas BNUI. Saya melihat unsur pimpinan serta pengurus dari ormas ini begitu bersemangat. Terlihat dari raut wajah, terdapat suatu keinginan dan tekad yang kuat untuk menjaga adat serta nilai-nilai budaya supaya tidak hilang,” kata Steven Kandouw saat menyampaikan sambutan.
Ia meminta BNUI untuk tetap menjaga nilai adat dan budaya nusa utara.
Ia berharap kehadiran BNUI dapat menjadi tempat perkumpulan kelompok yang menjunjung tinggi nilai budaya.
“BNUI jangan jadi partai politik, tapi menjadi kelompok kepentingan harapan untuk kepentingan semua warga Nusa Utara. Somahe Kai kehage yang artinya Kerinduanku adalah tantangan. Ke depan BNUI bukan cuma tempat untuk berkumpul tetapi saling memberi hidup,” jelas Steven Kandouw. (*)