TOTABUAN.CO BOLMONG — Seleksi calon sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) hingga kini masih sepi pendaftaran. Padahal, pendaftaran tersebut telah dibuka sejak Senin (27/2).
Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan, Pelatihan dan Pengembangan Aparatur (P2PA) Yanny Pudul, membenarkan terkait hal itu. “Belum ada pejabat yang mendaftar,” ujar Yanny.
Yanny mengatakan, pendaftaran tersebut akan ditutup pada Jumat (17/3) mendatang. “Mudah-mudahan pekan ini sudah ada pejabat yang mendaftar untuk mengikuti seleksi Sekda Bolmong,” katanya.
Kepala BKPP Bolmong, Hamri Binol mengatakan, ada lima penguji dalam Pansel ini, yakni dari akademisi, tokoh masyarakat, BKN, BKPP Provinsi dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Masing-masing mengutus satu perwakilan.
Para penguji kata Hamri, orang yang berkompeten dibidangnya. Dari akademisi kata Hamri, seperti Ridwan Lasabuda. Biodata para penguji ini sudah dibawa ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), katanya.
Hamri menjelaskan, persyaratan umumnya maksimal golongan IV C. Kemudian sudah pendidikan kilat PIM II, dan juga pernah menjabat eselon II minimal dua kali. “Di Bolmong ada sekira 20 yang sudah PIM II, sementara pangkat IV C ada belasan. Kalau pindah eselon, rata-rata sudah memenuhi syarat semua,” katanya.
Penulis: Hasdy