TOTABUAN.CO BOLMONG — Himbauan para PNS dijajarana Pemkab Bolaang Mongondow (Bolmong) untuk ikut apel ternyata belum semuanya diikuti. Betapa tidak, orang nomor satu di Pemkab Bolmong itu marah karena banyak PNS tidak ikut apel perdana Senin (7/12).
“Pak Bupati marah karena masih banyak PNS yang tidak ikut apel. Hanya bagian Ekbang (Ekonomi Pembangunan) yang kehadirannya seratus persen. Yang lain tidak hadir tanpa ada alasanyang jelas,” ungkap salah satu PNS yang meminta untuk tak dikorankan namanya.
Sementara itu, Bupati Bolmong, Salihi B Mokodongan menegaskan, bagi PNS yang tidak ikut apel agar diberikan sanksi tegas.
“Saya minta instansi terkait yang tak ikut apel hari ini (kemarin, red) agar melakukan apel sendiri di BKD (Badan Kepegawaian Daerah) Bolmong,” tegasnya. (Mg3)