TOTABUAN.CO BOLMONG — Pemkab Bolaang Mongondow (Bolmong) saat ini telah menyiapkan program guna menekan angka kemiskinan. Buktinya, sejumlah program disiapkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kita terus berupaya agar masyarakat semakin sejahtera,” ujar Sekda Bolmong, Ashari Sugeha.
Menurut Ashari, berbagai upaya yang dilaksanakan adalah memberikan bantuan untuk rehabilitasi rumah warga kurang mampu yang dianggarkan sebesar Rp119 juta. Pemberian bantuan uang tunai melalui Program Keluarga Harapan (PKH) sebesar Rp8 miliar, Kelompok Usaha Bersama (KUBe) maupun Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).
“Semua bantuan ini disalurkan kepada masyarakat sebagai upaya pemberantasan kemiskinan,” ujarnya.
Ashari optimis dengan berbagai bantuan langsung kepada masyarakat tersebut angka kemiskinan di daerah semakin menurun.
“Intinya masyarakat harus memanfaatkan berbagai bantuan tersebut dengan baik,” katanya
Sekda juga melarang kepada warga untuk memperjualbelikan berbagai bantuan alat pertanian maupun perikanan yang diberikan pemerintah.
“Berbagai bantuan yang disalurkan untuk modal masyarakat. Jadi jangan diperjualbelikan,” tutup Ashari.(Mg3)