TOTABUAN.CO BOLMONG — Pemerintah kabupaten Bolaang Mongondow melalui dinas pasar dalam waktu dekat akan segera memindahkan para pedagang ke pasar baru Dulangon yang saat ini tinggal menungguh penyerahan.
Kepala Dinas Pasar Rusdin Manggopa. menjelaskan, relokasi pedagang tersebut masih menunggu Pasar Dulangon akan dihibahkan oleh pemerintah pusat ke Pemkab Bolmong.
“Semua pedagang akan dipindahkan. Masih menunggu hibah dari pemerintah pusat,” ungkap Manggopa.
Ia juga menambahkan, untuk pasar Dulangon masih ada beberapa pengerjaan belum diselesaikan.
“Apalagi jalan masuk di lokasi pasar tersebut belum selesai dikerjakan. Mudah-mudahan tahun ini akan selesai pengerjaannya,” tambahnya.
Ia juga menerangkan, untuk relokasi ke depan pihaknya akan melakukan sosialisasi ke masyarakat.
“Pastinya akan kami sampaikan ke pedagang terkait dengan relokasi tersebut. Apalagi, pasar Dulangon akan menjadi lokasi pasar sentral ke depan,” terangnya.
Sementara itu, salah satu pedagang di Pasar Lolak, Rudi P berharap, untuk relokasi ke depan pemerintah harus berdiskusi dengan pedagang.
“Jangan sampai terjadi sesuatu hal yang diinginkan ke depan. Paling tidak relokasi tersebut harus berjalan aman,” harapnya. (Mg3)