
TOTABUAN.CO BOLMONG — Program dua anak cukup dari BKKBD (Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana) Bolmong, rupanya terbilang sukses di daerah lumbung beras ini. Kepala BKKBD Bolmong, Teguh Haryanto menjelaskan, rata-rata keluarga di Bolmong sudah mempunyai dua anak.
“Artinya partisipasi masyarakat untuk ikut ber-KB sangat tinggi,” katanya.
Ia menjelaskan, ada beberapa hal yang dilakukan pihaknya untuk menekan angka kelahiran di Kabupaten Bolmong. Salah satunya, pendewasaan usia pernikahan di kalangan remaja.
“Kami juga terus mensosialisasikan ke masyarakat khususnya kalangan pemuda, agar hindari seks bebas. Sehingga dapat menekan pernikahan di usia dini,” katanya. (Mg3)