Warta Pemkab
TOTABUAN.CO BOLMONG– Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow pada awal tahun 2015 ini berencana akan melakukan penanaman pohon dalam rangka penanganan kerusakan hutan. Meski belum diketahui secara pasti berapa luas kerusakan hutan, akan hutan di wilayah Bolmong sudah sangat memprihatinkan.
Kepala Dinas Kehutanan Bolmong Imran Nantujuh mengatakan, penanganan kerusakan hutan dengan cara penanaman pohon tersebut akan dilakukan secara bertahap. Sebab angaran tak bisa langsung di semua wilayah.
“Tak berbeda dengan tahun sebelumnya. Tahun ini, luas lahan yang akan ditanami pohon itu sebanyak 200 hektar,” kata Imran.
Sedangkan untuk anggaran yang diperlukan hamir sama dengan setiap tahunnya. Yakni Rp 400 juta. Itupun di empat lokasi di Kecamatan Sangtombolang . Namun Imran menepis kalau factor kerusakan itu bukan manusia tapi alam. (tr3/Has)