TOTABUAN.CO BOLMONG — Kepala Biro Humas dan Pemerintahan Pemprov Sulut, Jemmy Kumendong mengatakan, rencana pelantikan Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmog) terpilih, Yasti Soepredjo Mokoagow-Yanny Ronny Tuuk masih menunggu jadwal dari Kementerian Dalam Negeri.
“Untuk pelantikan, masih menunggu jadwal dari Kemendagri. Karena jadwal pelantikan ditentukan pihak Kemendagri,” ujar Kumendong Senin 17 April 2017.
Ia mengatakan, kemungkinan proses pelantikan Bupati dan Walikota setelah pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur di Jakarta. “Indikatornya akan dilihat jika sudah ada jadwal pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur yang bakal dilantik oleh Presiden RI,” katanya.
Ia menambahkan, ada dua skenario terkait proses pelantikan Pilkada (pemilihan kepala daerah) serentak. Skenario pertama yakni, pelantikan akan dijadwalkan setelah berakhirnya sengketa Pilkada di Mahkamah Konstitusi dan skenario kedua, pelantikan akan dilakukan setelah berakhirnya masa jabatan kepala daerah yang menjadi peserta dalam Pilkada ini.
“Kalau menunggu skenario kedua berarti bisa saja pelantikannya akan dilaksanakan pada Juli mendatang,” katanya.
Terpisah Kepala Bagian Tata Usaha Pimpinan Pemkab Bolmong, Teguh Krisjati menjelaskan, pihaknya terus berkoordinasi dengan Pemprov Sulut, terkait dengan proses pelantikan pasangan Yasti-Yanny.
Penulis: Hasdy