TOTABUAN.CO BOLMONG — Usai dilantik, Direktur baru Rumah Sakit Umum Datoe Binangkang (RSDB) Bolmong dr. Erman Paputungan berjanji pada tahun 2019 akan melakukan pembenahan terkait akreditasi rumah sakit.
“Ini langkah awal saya, program awal saya lebit terfokus pada peningkatan akreditasi rumah sakit. sebab, jika akreditasi rumah sakit daoat ditingkatkan pasti akan bermuara pada pelayanan prima bagi pasien di RSUDB,” katanya.
Ia juga mengatakan, dalam waktu dekat ini dirinya akan melakukan konsolidasi seluruh stakeholder manajemen rumah sakit, termasuk para perawat dan dokter.
“Dalam waktu dekat ini saya akan melakukan konsolidasi dan orientasi guna menerima masukan yang ada dari bawah, sehingga nantinya akan menjadi bahan dan data kita dalam memembuat kebijakan yang tentunya bersifat memajukan kinerja, berinovasi dan tercipta harmonisasi seluruh stekhoder,”jelasnya.
Diketahui Direktur RSUD Datoe Binangkang yang lama dr. Sahara Albugis, MPHM saat ini menduduki jabatan sebagai Dokter Fungsional pada RSUD Datoe Binangkang Bolmong selain jabatan lamanya sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Kesehatan Bolmong. Sementara dr. Erman Paputungan sebelumnya menjabat Direktur RSUD, adalah Dokter Fungsional pada RSUD Datoe Binangkang.
Penulis: Viko