TOTABUAN.CO BOLMONG — Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Dony Lumenta membuka kegiatan advokasi pendidikan anti korupsi jenjang Sekolah Menengah Pendidikan (SMP) Kamis 22 Mei 2025.
Kegiatan tersebut, bertempat di Auditorium BPMP Provinsi Sulawesi Utara yang diikuti para kepala sekolah tingkat SMP.
Wakil Bupati Bolmong Dony Lumenta memberikan apresiasi atas kegiatan tersebut. Ia mengatakan, sangat mendukung pendidikan anti korupsi sejak dini.
“Pemerinrah terus mendorong penerapan pendidikan anti korupsi di lingkungan sekolah. Hal ini dilakukan dengan tujuan menanamkan nilai-nilai integritas, kejujuran, dan tanggung jawab pada siswa,” kata Dony saat menyampaikan sambutan membuka kegiatan tersebut.
Menurutnya, penanaman integritas anti korupsi sejak dini, sebagai salah satu bentuk serta kesadaran tentang bahaya korupsi.
Melalui advokasi pendidikan anti korupsi ini juga untuk memperkuat kompetensi kepala sekolah sebagai bagian dari upaya membentuk generasi muda yang memiliki integritas dan memahami pentingnya kejujuran serta transparansi.
“Pemberantasan korupsi untuk menanamkan nilai-nilai antikorupsi sejak dini di lingkungan pendidikan,” katanya.
Kepala Dinas Pendidikan Bolmong Farida Mooduto menjelaskan, kegiatan ini sebagai wujud penguatan kompetensi. Selain itu sejalan dengan program Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait bagaimana menanamkan nilai-nilai antikorupsi sejak dini,” katanya.
Menururnya, advokasi pendidikan anti korupsi pada jenjang SMP bertujuan untuk mengkampanyekan sekaligus pencegahan korupsi di lingkungan sekolah,” katanya.
Selain itu lanjutnya yakni menanamkan nilai-nilai kejujuran, integritas, tanggung jawab, dan rasa keadilan pada diri anak-anak. (*)