TOTABUAN.CO BOLMONG— Penyaluran bantuan sosial dalam bentuk bahan pokok di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) terus dilakukan.
Setelah wilayah Dumoga Bersatu disalurkan Kamis kemarin, kini giliran tiga kecamatan dikunjungi Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow. Yakni Kecamatan Poigar, Kecamatan Bolaang dan Kecamatan Bolaang Timur.
Penyaluran bantun ini merupakan penyaluran tahap ke dua yang dilakukan Pemkab Bolmong.
Penyaluran bantuan pada Jumat 5 Juni 2020, dimulai di Kecamatan Poigar. Sejak pagi Bupati Bolmong Yasti Soepredjoo Mokoagow berada di Kantor Camat membagikan bantuan secara simbolis kepada warga penerima serta masker.
Usai meyalurkan bantuan di Kecamatan Poigar, Bupati yang didampingi Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, Asisten II Zainuddin Paputungan, Kepala Dinas Sosial Abdul Haris Bambela, Kepala Dinas Ketahanan Pangan I Nyoman Sukra, Kadis Kesehatan dr Erman Paputungan, menuju Kecamatan Bolaang Timur.
Bupati mengatakan, sengaja turun langsung dalam penyaluran bantuan ini, untuk mencari tahu apakah bantuan yang disalurkan diterima atau tidak.
Menurutnya, dalam refusing anggaran, Pemkab Bolmong telah memutuskan penyaluran bantuan kepada warga penerima berlangsung Sembilan bulan atau hingga Desember mendatang.
“Bolmong telah menetapkan penyaluran bantuan hingga Sembilan bulan ke depan. Daerah lain hanya tiga bulan,” ungkap Bupati yang disambut aplaus warga.
Penyaluran bantuan bahan pokok ini, terdiri dari beras, ikan kaleng, gula pasir dan minyak goreng. Jika ditotalkan berjumlah 600 ribu rupiah.
Setiap kepala keluarga menerima 36 kilo beras, gula pasir 4 kilogram, ikan kaleng 8 buah ditambah minyak goreng 2 liter.
Menurut Bupati, refusing anggaran bersama dengan DPRD, di Sulut hanya Kabupaten Bolmong yang menganggarkan selalma sembilan bulan. Hal itu sebagai bentuk kepedulian pemerintah untuk membantu warga akibat dampak pandemi Covid-19 saat ini.
Bukan hanya bahan kebutuhan pokok saja, akan tetapi berbagai jenis bibir tanaman juga akan dibagikan sebagai upaya ketahanan pangan individu.
Data dari dinas DKP, untuk jumlah penerima bahan pokok yang ada di tiga kecamatan berjumlah 1.714 kepala keluarga.
Terdiri dari Kecamatan Poigar jumlah penerima bantuan bahan pokok dalam bentuk natura berjumlah 683 kepala keluarga, Kecamatan Bolaang berjumlah 726 kepala keluarga, dan Kecamatan Bolaang Timur berjumlah 305 kepala keluarga.
Sedangkan jumlah penerima bantuan sosial tunai (BST) 600 ribu rupiah dari Kementrian sosial berjumlah 2.039 penerima. Terdiri dari Kecamatan Poigar berjumlah 844, Kecamatan Bolaang 673, dan Kecamatan Bolaang Timur 522 penerima. Kemudian, ditambah lagi dengan bantuan lainnya seperti BLT dana desa dengan nominal yang sama. (Advertorial)