TOTABUAN.CO BOLMONG – Calon Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yusra Alhabsyi -Dony Lumenta melakukan kampanye dialogis di Desa Kopandakan Dua Kecamatan Lolayan Selasa 1 Oktober 2024.
Kampanye dialogis pasangan nomor urut 2 itu, disambut massa pendukung mereka hingga memacetkan jalur utama.
Kedatangan pasangan Yusra Dony di Desa Kopandakan Dua itu, menepis stigma, bahwa wilayah Lolayan telah dikuasai oleh salah satu pasangan calon.
“Ini bukti bahwa kami yang ada di Desa Kopandakan Dua akan all out untuk memenangkan pasangan Yusra Dony di Pilkada,” ujar warga.
Di Pilkada Bolmong, pasangan Yusra Alhabsyi – Dony Lumenta diusul koalisi partai. Yakni PKB, Golkar, PKS dan Gerindra.
Kampanye dialogis itu, calon Bupati Yusra Alhabsyi meminta apa yang menjadi kebutuhan masyarakat.
Selain itu, ia pun menjelaskan berbagai program kerja yang sudah disusun dalam visi misi.
“Pada pokoknya, visi misi kami mayoritas berbicara kepentingan masyarakat kurang mampu,” katanya.
Dia mengatakan, dari hasil survei, 60 persen petani mengeluhkan tentang sulitnya mendapatkan pupuk bersudsidi.
Ketua DPW PKB Sukut ini mengatakan, bahwa bantuan pupuk bersudsidi semua bersumber dari anggaran pendapatan belanja nasional bukan dari APBD atau dari pemerintah Daerah.
Untuk memastikan ketersediaan pupuk bersudsidi, pasangan Yusra Dony akan perbaiki sistemnya mulai dari jumlah petani di Bolmong, lahan yang dimiliki, pupuk yang di butuhkan, siapa pengawasnya dan apa bila terjadi pelanggaran apa sanksinya. (*)