TOTABUAN.CO BOLMONG — Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Salihi Mokodongan Senin (27/10/2014) membuka pelaksanaan ujian seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di kantor BKN XI sekaligus membuka ruangan ujian yang disegel pihak panitia.
Sebanyak 459 peserta mengikuti tes CPNS yang dibagi dalam lima sesi. Para peserta akan mengerjakan soal ujian melalui sistem ( computer asisted test ) dengan waktu 90 menit untuk 100 soal ujian.
Sebelumnya Bupati menghimbau agar seluruh peserta tes cpns, agar cermat dan teliti dalam mengerjakan soal. Karena ujian tes kali ini berbeda dengan sebelumnya .
Kepala regional BKN XI Englis Nainggolan menyampaikan kepada para peserta tidak perlu ragu dalam seleksi tes cpns ini. Karena sudah Sistem CAT ini benar murni bersih dan transparan. Setiap soal yang dikerjakan oleh peserta hasilnya bisa langsung keluar dan diketahui nilainya berdasarkan passing grade.(Has)