TOTABUAN.CO BOLMONG – Bupati Bolaang Moongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow bertemu dengan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono Senin (14/5/2018).
Dalam pertemuan yang berlangsung di ruang kerja Menteri itu, Bupati menyampaikan beberapa permasalahan terkait dengan sarana infrastruktur di Bolmong termasuk rencana pekerjaan pelebaran jalan Nasional Segmen 1 sepanjang Empat kilometer untuk Tahun 2018 ini.
Proyek pelebaran jalan nasional itu sebelumnya telah ditinjau bersama dengan tim dari Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah XV Sulut-Gorontalo.
“Bupati Bolmong menyampaikan bahwa Pemkab Bolmong saat ini telah siap lahan untuk proses pelebaran jalan dan lahan yang telah siap adalah lahan yang dihibahkan oleh masyarakat kepada Pemkab Bolmong,” ujar Kabag TUP dan Kehumasan Parman Ginano dalam pres rillis yang diterima.
Dalam pertemuan tersebut kata Parman, Bupati memohon sekaligus meminta kepada Menteri PUPR agar kiranya pekerjaan pelebaran Jalan Nasional sepanjang Empat kilometer tahun 2018 ini agar segera dilaksanakan tender dan anggarannya tidak dipindahkan ke daerah lain.
Penulis: Hasdy