TOTABUAN.CO BOLMONG — Pemerintah Kabupaten bolaang Mongondow, telah melakukan vaksinasi virus corona atau Covid-19 kepada pekerja pelayanan publik, tenaga kesehatan, tidak terkecuali untuk wartawan yang sehari-hari bertugas di Kabupaten Bolmong. Rencananya vaksinasi untuk para wartawan, akan dilakukan Selasa (16/3) besok.
Agung Dondo salah satu wartawan media siber mengatakan, jika memenuhi syarata siap untuk disuntik vaksin. “Saya siap, divaksin,”ujar Agung didampingi koleganya Viko Karinda Senin 15 Maret 2021.
Vaksinasi itu dilakukan sebagai bentuk pencegahan dan dukungan program pemerintah. Selain itu, sebagai kampanye jika vaksin tersebut aman dan halal. Diperkirakan hampir tiga puluhan wartawan yang bertugas di Kabupaten Bolmong siap divaksin jika memenuhi syarat pemeriksaan tim medis.
Dengan divaksinasinya para jurnalis, sekaligus juga telah ikut mensosialisasikan soal vaksin corona tersebut kepada masyarakat Bolmong.
Kepala Dinas Kesehatan Bolmong de Erman Paputungan mengatakan, peran pers sangat penting untuk mensosialisasikan program vaksinasi ini. Terlebih jika para wartawan ikut divaksin, tentu akan memberikan efek positif kepada masyarakat.
“Saya minta wartawan juga ikut mensosialisasikan jika vaksin itu aman dan halal. Bahkan, itu (vaksin Covid-19) dapat meningkatkan percaya diri kita di tengah pandemi ini,” ujarnya.
Kendati sudah divaksin, wartawan tetapbekerja di lapangan, dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. (*)