• Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Senin, Mei 19, 2025
  • Login
totabuan.co
  • Beranda
  • Daerah
    • Kotamobagu
    • Bolmong
    • Bolsel
    • Boltim
    • Bolmut
  • Suara Anda
    • Citizen Journalist
    • Opini
    • Foto Totabuan
  • Politik
  • Hukrim
  • Ekbis
  • Sulut
  • Advertorial
  • Berita Video
  • All Sport
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
    • Kotamobagu
    • Bolmong
    • Bolsel
    • Boltim
    • Bolmut
  • Suara Anda
    • Citizen Journalist
    • Opini
    • Foto Totabuan
  • Politik
  • Hukrim
  • Ekbis
  • Sulut
  • Advertorial
  • Berita Video
  • All Sport
No Result
View All Result
totabuan.co
No Result
View All Result
Home Bolmong

Bawaslu Berharap Partisipasi Pers Untuk Pengawasan Pilkada Tahun 2024

Redaksi by Redaksi
25 Juni 2024
in Bolmong
0
Bawaslu Berharap Partisipasi Pers Untuk Pengawasan Pilkada Tahun 2024
0
SHARES
22
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

TOTABUAN.CO BOLMONG — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) mengajak Pers untuk berpartisipasi dalam mengawasi Pemiluhan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024.

Hal itu diungkapkan Ketua Bawaslu Bolmong Radikal Mokodompit di acara sosialisasi pengawasan Pilkada partisipatif dalam rangka pengawasan Pilkada yang berlangsung di Hotrl Atlantik Kelurahan Inobonto Selasa 25 Juni 2024.

“Dengan adanya pengawasan partisipatif diharapkan ada kerjasama antara penyelenggara Pemilu, Peserta Pemilu, dan masyarakat termasuk Pers untuk melakukan pengawasan,” kata Radikal.

Sosialisasi itu turut menghadirkan sejumlah Narasumber serta puluhan wartawan yang dilanjutkan sesi tanya jawab.

Radikal menyebut, Pers sebagai pilar demokrasi dan penjaga kebenaran, juga dihadapkan pada fakta adanya tantangan dan kesempatan dalam era pergeseran ini.

Tugas jurnalis tidak lagi hanya menyajikan berita dan informasi, tapi sekaligus membangun kepercayaan dan memperkuat fondasi kebenaran di tengah maraknya informasi.

Fenomena arus informasi  cara manusia berkomunikasi yang berubah dari informasi ke era digital medsos yang menjejajah seluruh ruang kehidupan.

“Semoga pers senantiasa mampu adil dalam pemberitaan cerdas,” katanya.

Fauzi Permata sebagai Narasumber mengatakan, saat ini eranya sudah berbeda jauh. Pers tetap harus cepat dan cermat  supaya tidak kalah dengan pemberitaan di media sosial.

Ditambahkannya, di tengah pergeseran dari media sosial ke social commerce, ada peluang bagi pers untuk memperbarui komitmennya terhadap kebenaran, transparansi, dan integritas.  Pers juga menghadapi tantangan untuk tetap bertahan dalam era digital yang terus berubah. Tetapi harus tetap mampu berkembang dan terus memainkan peran vital dalam menjaga demokrasi dan kebebasan berpendapat.

“Kebebasan ini menjadi inti dari hak asasi manusia yang fundamental dan mendasari sistem demokrasi yang sehat. Di dalam konteks kebebasan pers, kebebasan berekspresi memiliki peran yang sangat vital, karena media massa dan jurnalis adalah salah satu cara utama di mana informasi disebarkan kepada masyarakat,” katanya.

Secara umum, tugas dan fungsi pers adalah memberikan dan menyampaikan informasi kepada masyarakat. Namun, fungsi pers yang bertanggung jawab tidak hanya sekadar informatif, melainkan lebih besar lagi, yaitu mengamankan hak-hak warga negara dalam kehidupan bernegara.

“Pers nasional mempunyai peranan penting dalam memenuhi hak masyarakat untuk mengetahui dan mengembangkan pendapat umum, dengan menyampaikan informasi yang tepat, akurat dan benar,” tandasnya. (*)

Tags: bolmongPersPilkadaradikal mokodompit
Previous Post

Bolmong dan Kotamobagu Gagas Kerjasama Penanganan Kebakaran dan Bencana Alam

Next Post

Siswi SMA Swadadma Mopugad Kecamatan Dumoga Utara Lulus Paskibraka Nasional

Next Post
Siswi SMA Swadadma Mopugad Kecamatan Dumoga Utara Lulus Paskibraka Nasional

Siswi SMA Swadadma Mopugad Kecamatan Dumoga Utara Lulus Paskibraka Nasional

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

BERITA TERKINI

Pansus LKPJ DPRD Bolmong Temukan Banyak Proyek Bermasalah
Bolmong

Pansus LKPJ DPRD Bolmong Temukan Banyak Proyek Bermasalah

by Redaksi
18 Mei 2025
0

TOTABUAN.CO BOLMONG -- Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPj) DPRD Bolaang Mongondow (Bolmong) menemukan banyak proyek bermasalah. Proyek...

Read moreDetails
TP PKK Bolmong Tinjau  Agroindustri Pengolahan Nenas di Kabupaten Kediri

TP PKK Bolmong Tinjau  Agroindustri Pengolahan Nenas di Kabupaten Kediri

18 Mei 2025

Rektor IAIK Masih Bungkam Soal Laporan Dana Hibah di Kejaksaan

18 Mei 2025
Pemkab Bolmong Masih Berikan Waktu Bagi 21 KK yang Tempati Lahan di Karang Ria

Pemkab Bolmong Masih Berikan Waktu Bagi 21 KK yang Tempati Lahan di Karang Ria

18 Mei 2025
Pemkab Bolmong Amankan Aset di Karang Ria Manado yang  Ditempati 21 KK

Pemkab Bolmong Amankan Aset di Karang Ria Manado yang  Ditempati 21 KK

17 Mei 2025
totabuan.co

© 2019 TOTABUAN.CO by PMTech.

TENTANG TOTABUAN.CO

  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

IKUTI KAMI

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
    • Kotamobagu
    • Bolmong
    • Bolsel
    • Boltim
    • Bolmut
  • Suara Anda
    • Citizen Journalist
    • Opini
    • Foto Totabuan
  • Politik
  • Hukrim
  • Ekbis
  • Sulut
  • Advertorial
  • Berita Video
  • All Sport

© 2019 TOTABUAN.CO by PMTech.