• Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
Rabu, Mei 21, 2025
  • Login
totabuan.co
  • Beranda
  • Daerah
    • Kotamobagu
    • Bolmong
    • Bolsel
    • Boltim
    • Bolmut
  • Suara Anda
    • Citizen Journalist
    • Opini
    • Foto Totabuan
  • Politik
  • Hukrim
  • Ekbis
  • Sulut
  • Advertorial
  • Berita Video
  • All Sport
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
    • Kotamobagu
    • Bolmong
    • Bolsel
    • Boltim
    • Bolmut
  • Suara Anda
    • Citizen Journalist
    • Opini
    • Foto Totabuan
  • Politik
  • Hukrim
  • Ekbis
  • Sulut
  • Advertorial
  • Berita Video
  • All Sport
No Result
View All Result
totabuan.co
No Result
View All Result
Home Bolmong

Baru Bolmong Satu-Satunya di Sulut Yang Miliki Balai Pengujian Kendaraan Bermotor

Redaksi by Redaksi
7 Januari 2020
in Bolmong
0
Baru Bolmong Satu-Satunya di Sulut Yang Miliki Balai Pengujian Kendaraan Bermotor
156
SHARES
347
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

TOTABUAN.CO BOLMONG – Gedung Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pengujian Kendaraan Bermotor yang ada di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) resmi beroperasi. Pengoperasian UPTD yang terleatk di Jalan AKD Desa Dulangon Kecamatan Lolak itu, setelah diresmikan oleh Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow  Selasa 7 Januari 2020.

Hadir dalam pengresmian itu, Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Utara Lynda Deisye Watania, Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XXII Sulut Renhard Ronald, Sekretaris Daerah Bolmong Tahlis Gallang, Jajaran Forkopimda serta para pimpinan SKPD Bolmong dan para Kepala Dinas Perhubungan kabupaten/kota se- Sulut.

Menurut Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XXII Sulut Renhard Ronald, dari 15 kabupaten kota yang ada di Sulut, baru Kabupaten Bolmong yang memiliki UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor.

“Harus diberiikan apresiasi, karena baru Kabupaten Bolmong satu-satunya kabupaten kota yang ada di Sulut yang memiliki UPTD,” ujar  Renhard saat menyampaikan sambutan. Dia mengaku bangga karena pembagunan serta penyediaan peralatan pengujian kendaraan bermotor ini, langsung mendapat suport dari Bupati dan DPRD.

Plh Kepala Dinas Perhubungan Bolmong Zulfadli Binol dalam laporannya menyampaikan berdasarkan surat edaran Direktur Jenderal Perhubungan Darat Nomor: AJ.402/3//DRJD/VII/2018 Tanggal 19 Juli 2018 tentang pemenuhan persyaratan akreditasi unit pelaksana uji berkala kendaraan bermotor (UPUBKB).

Menurutnya pembangunan Balai Pengujian Kendaraan Bermotor ini bertujuan dalam rangka untuk meningkatkan pelayanan publik serta dapat menjamin keselamatan terhadap pengguna jasa angkutan. Selain itu dapat menekan resiko kecelakaan di jalan juga berdampak pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Pembangunan gedung tersebut bersumber dari APBD tahun anggaran 2018 yakni mencapai Rp 1. 241.891.000 tahap pertama dan Rp945.365.000 juta lebih untuk penyelesaian tahap kedua.

Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow menyambut baik dan memberikan apresiasi sekaligus  menyampaikan ucapan selamat atas pengresmian balai pengujian kendaraan bermotor.

Menurut Bupati, hadirnya balai pengujian kendaraan bermotor, sejalan dengan meningkatnya pertumbuhan penduduk dan semakin berkembangnya teknologi moderen di era globalisasi saat ini.

“Pengujian berkala kendaraan bermotor adalah serangkaian kegiatan menguji dan atau memeriksa bagian-bagian kendaraan bermotor, kereta gandengan, kereta tempelan dan kendaraan khusus, dalam rangka pemenuhan terhadap persyaratan teknis dan laik jalan yang dilakukan secara berkala, sebagaimana dalam pasal 29 ayat 1 peraturan pemerintah nomor 22 tahun 2009 tentang kendaraan dan pengemudi,” jelas Bupati.

Hadirnya pengujian berkala kendaraan bermotor bertujuan untuk memberikan kepastian, bahwa kendaraan bermotor yang dioperasikan di jalan telah memenuhi persyaratan teknis dan laik jalan, serta tidak mencemari lingkungan atau dengan kata lain terpenuhinya aspek persyaratan ambang batas emisi gas buang dan kebisingan.

Bupati berharap kepada jajaran Dinas Perhubungan Bolmong agar dapat mensosialisasikan dan menginformasikan kepada masyarakat, tentang keberadaan balai ini sebagai sarana untuk menguji laik tidaknya kendaraan bermotor, sehingga target retribusi sebagaimana yang diatur dalam peraturan daerah kabupaten bolaang mongondow nomor 22 tahun 2010 tentang retribusi kendaraan bermotor, dapat tercapai. Selain itu fasilitas balai pengujian ini sebagai syarat dan regulasi untuk menjamin keselamatan kendaraan bermotor. untuk itu, balai pengujian ini harus mampu memberikan pelayanan optimal yang memenuhi standar mutu iso 9001, yang pada akhirnya dapat menjamin kenyamanan dan keselamatan pengguna transportasi darat.

Bupat menegaskan, jajaran dinas perhubungan untuk dapat memelihara, merawat dan menjaga gedung yang baru ini beserta perlengkapannya, sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu lama.

Bupati juga  mengaku pada tahun anggaran 2020 ini, telah menyiapkan dana untuk pengadaan peralatan mesin kendaraan bermotor dan perangkat lainnya. (*)

Tags: #BolmongBalai Pengujian Kendaraan BermotorKepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XXII Sulut Renhard RonaldKepala Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Utara Lynda Deisye WataniaUPTDYasti Soepredjo Mokoagow
Previous Post

42 ASN Bolsel “Nekat” Tambah Libur Siap-Siap Diberi Sanksi

Next Post

Sonny Waroka Resmi Jabat Sekda Boltim

Next Post
Sonny Waroka Resmi Jabat Sekda Boltim

Sonny Waroka Resmi Jabat Sekda Boltim

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

BERITA TERKINI

Program 100 Hari Kerja Yusra – Dony Tersisa 10 Hari ke Depan
Bolmong

Program 100 Hari Kerja Yusra – Dony Tersisa 10 Hari ke Depan

by Redaksi
20 Mei 2025
0

TOTABUAN.CO BOLMONG --Program kerja 100 hari Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yusra Alhabsyi dan Wakil Bupati Dony Lumenta tinggal 10 hari...

Read moreDetails
Bunda PAUD Bolmong Kalsum Alhabsyi  Paparkan Program Transisi PAUD ke SD

Bunda PAUD Bolmong Kalsum Alhabsyi  Paparkan Program Transisi PAUD ke SD

20 Mei 2025
Bupati Yusra Alhabsyi Angkat Tiga Direksi Baru PD Gadasera

Bupati Yusra Alhabsyi Angkat Tiga Direksi Baru PD Gadasera

20 Mei 2025
Bupati dan Wakil Bupati Bolmong Sambut Tim Survei dari Lion Grup 

Bupati dan Wakil Bupati Bolmong Sambut Tim Survei dari Lion Grup 

20 Mei 2025
Bupati Bolmong Yusra Alhabsyi Serahkan 512 SK PPPK dan CPNS

Bupati Bolmong Yusra Alhabsyi Serahkan 512 SK PPPK dan CPNS

20 Mei 2025
totabuan.co

© 2019 TOTABUAN.CO by PMTech.

TENTANG TOTABUAN.CO

  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

IKUTI KAMI

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
    • Kotamobagu
    • Bolmong
    • Bolsel
    • Boltim
    • Bolmut
  • Suara Anda
    • Citizen Journalist
    • Opini
    • Foto Totabuan
  • Politik
  • Hukrim
  • Ekbis
  • Sulut
  • Advertorial
  • Berita Video
  • All Sport

© 2019 TOTABUAN.CO by PMTech.