Warta Pemkab
TOTABUAN.CO BOLMONG – Bupati Bolaang Mongondow Hi Salihi B Mokodongan kepada wartawan mengatakan, proses awal untuk rencana pembangunan awal Bandar Udara (Bandara) “Bogani” Lolak, kini memasuki tahap lelang kegiatan pembersihan lahan dan pemagaran.
Menurut Salihi, untuk lahan bandara yang terletak di Desa Lalow Kecamatan Lolak, tidak ada masalah dan mendapat dukungan warga.
“Itu tidak ada masalah dan warga mendukung sepenuhnya. Lahan di sana HGU. Pengukuran lahan sudah dilakukan,” kata Salihi.
Dirinya juga berharap, agar pembangunan infrastruktur lain juga bisa masuk di Bolmong. “Terutama soal pelabuhan dan terminal,” jelas Salihi.
Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika, Eka Putra Utama Korompot membenarkan akan dilakukan lelang kegiatan tahap awal pembersihan lahan dan pemagaran.
“Iya, akan segera dilelang, nominal anggaran untuk dua kegiatan itu sampai Rp4 miliar,” jelas Eka. (**)