17 Kepsek di Bolmong Jadi Guru Bantu  

Bupati Bolmong Salihi Mokodongan saat mengambil sumpah jabatan waktu lalu
Bupati Bolmong Salihi Mokodongan saat mengambil sumpah jabatan  kepada sejumlah Kepsek
Bupati Bolmong Salihi Mokodongan saat mengambil sumpah jabatan kepada sejumlah Kepsek

TOTABUAN.CO BOLMONG—17 kepala sekolah (Kepsek) mulai dari SD hingga SMA di Kabupaten Bolaang Mongondow diberhentikan dari jabatan oleh Bupati Bolmong Salihi Mokodongan dalam roling kepsek dan guru.

Pelantikan serta pengambilan sumpah janji Kepsek baru itu, dipimpinan langsung Bupati, di aula Rahmadina Desa Lolak Kecamatan Lolak yang dihadiri para pimpinan SKPD Jumat (9/5).

Bacaan Lainnya

Alasan  pemberhentian 17 Kepsek itu karena dinilai tidak maksimal dalam tugas , kata Bupati saat memberikan sambutan usai melantik 168   Kepsek baru.

 “Mutasi sejumlah kepala sekolah adalaah hal yang biasa. Saya mengingatkan, jabatan ini adalah  amanah,” kata Bupati.

Bupati menambahkan, komposisi Kepsek ini bisa saja berubah tergantung evaluasi dari Badan pertimbangan jabatan dan kepangkatan (Baperjakat).  “Jika ada kepsek yang kinerja tak memuaskan, maka akan diganti lagi,” tegas Bupati. Dari pelantikan Kepsek yang dilakukan, ada 168 Kepsek yang lantik dan diambil sumpah janji. mereka kebanyakn menjadi Kepsek disekolah lain,  sedangkan  17  Kepsek, turun jabatan menjadi guru bantu.(Irgi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses