TOTABUAN.CO — Setelah Donington Park batal menjadi tuan rumah penyelenggaraan MotoGP 2015, pihak Circuit of Wales (CoW) mengumumkan penggantinya. Silverstone dipastikan menjadi tuan rumah balap motor paling bergengsi sedunia itu hingga 2016.
Sebelumnya, penyelenggaraan MotoGP di Silverstone dipastikan berakhir pada 2014, menyusul Circuit of Wales menyepakati kontrak kerja sama dengan Dorna (pihak penyelenggara MotoGP) untuk 2015. Berhitung pembangung trek yang belum rampung, pihak CoW memutuskan untuk memindahkannya ke Danington Park untuk tahun ini.
Akan tetapi, kemarin Rabu (11/2/2015), kerja sama keduanya dibatalkan dan masing-masing pihak telah mengeluarkan resmi. Dengan demikian, praktis hanya menyisakan Silverstone sebagai sirkuit berstandar internasional yang dapat menyelenggarakan balapan sekelas MotoGP.
Silverstone sudah menjadi tuan rumah MotoGP sejak 2010. Hal tersebut membuat pihak CoW memberikan mandate kepada mereka untuk menjadi arena beraksi Marc Marquez cs hingga 2016, sambil menunggu pembangunan sirkuit mereka rampung.
“Sudah banyak yang kami lakukan bertahun-tahun untuk membuat fans MotoGP menikmati balapan di Silversyone dan sangat mengecewakan bagi kami untuk merelakan event ini lepas dari kami pada musim gugur lalu,” kata Direktur Manajer Silverstone, Patrick Allen, seperti dikutip Crash, Kamis (12/2/2015).
“Saya menyambut kesempatan untuk bertemu dengan pihak Dorna dan CoW, kami mencoba untuk mencari jalan agar MotoGP tetap hadir di UK, khususnya di Silverstone. Balapan roda dua sudah menjadi bagian dari kami, begitu juga dengan roda empat. Dan saya senang dapat mengumumkan bahwa kami akan menjadi tuan rumah bagi F1 dan MotoGP pada 2015,” tandasnya.
sumber : okezone.com