TOTABAUAN.CO — Pembalap MotoGP yang musim depan akan membela Marc VDS Honda, Scott Redding mengaku bersemangat untuk bekerja sama dengan calon kepala mekaniknya, Chris Pike yang pernah bekerja sama dengan Jonathan Rea di World Superbike (WSBK).
“Chris sudah lama bekerja dengan Johnny dan Honda. Ia datang dari WSBK namun saya percaya padanya. MotoGP dan WSBK sangat berbeda, namun kami akan bekerja sama dengan baik selama uji coba pramusim,” ujarnya kepada MCN.
Langkah ini sejatinya mirip dengan keputusan yang diambil Valentino Rossi tahun lalu, yakni mendepak Jeremy Burgess dan merekrut Silvano Galbusera. Sebelumnya, Galbusera bekerja sama dengan Ben Spies di WSBK dan tak punya pengalaman di MotoGP.
“Vale merekrut Silvano dari WSBK dan kini kondisinya lebih baik. Proyek ini sangat besar, butuh waktu, uang dan usaha untuk membuatnya berhasil. Jadi saya dan Chris harus meraih hasil baik dan ia lah orang pertama yang harus membantu saya,” tutup Redding.
Sumber : merdeka.com