TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Dua wakil Kota Kotamobagu di panggung sepakbola junior Danone Nations Cup (DNC) 2016 U-12, Bintang Muda Matali (BMM) Junior dan Diktra Prima Junior FC Pobundayan mulus ke fase 9 besar zona Sulawesi Utara (Sulut). BMM yang tergabung dalam Grup G menang 1-0 atas Persimatra Manado Utara di Stadion Klabat Manado.
Gol tunggal tim yang berhome base di Stadion Nunuk Matali tersebut dicetak Irgi Panigoro menit ke-10. “Alhamdulillah anak-anak bisa tampil maksimal sehingga dapat memenangkan pertandingan,” ujar Pelatih BMM Junior, Ade Mochtar, usai laga, Jumat (8/1) sore.
Sementara itu Diktra Prima FC yang diarsiteki Reflin ‘Pipink’ Buntuan mengikuti jejak saudaranya BMM sukses ke babak selanjutnya. Sedangkan satu tim lainnya Aruman Jaya FC Motoboi Kecil harus mengubur mimpi alias gagal lolos ke putaran selanjutnya.
Di babak 9 besar BMM dan Diktra Prima berada di Grup L bersama tim kuat asal Kota Manado, Bina Taruna FC. (ryo)