Advertorial
Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Iskandar Kamaru bersama jajaran Pemkab Bolsel, menghadiri agenda tahunan pesta budaya adat Tulude oleh masyarakat etnis Sangihe Nusa Utara yang ada di Desa Dumagin Senin (11/2/2019)
Saat menghadiri acara adat Tulude, hadir juga Bupati Bolsel pertama Hi Herson Mayulu. Tiba di lokasi itu, tokoh toleransi Sulut dan Bupati itu disambut dengan adat.
Prosesi penjemputan itu berlangsung meriah sebagai mana proses yang dilakukan setiap tahun.
Dala sambutannya Bupati Bolsel Iskandar Kamaru mengatakan, agenda tahunan ini merupakan peninggal leluhur warga Nusa Utara yang terus dibudayakan hingga sekarang.
“Saya sangat mengapresiasi agenda tahunan Tulude oleh masyarakat Nusa Utara di Bolsel. Semoga ini tidak semata seremonial, akan tetapi mengandung hikma untuk keberagaman warga yang ada di Bolsel,” ucap Iskandar.
Bupati juga berharap, setelah dilaksanakannya adat Tulude, masyarakat Boltim semakin kokoh membangun hubungan dengan pemerintah.
Menurut Iskandar Tulude mengandung makna sebagai rasa syukur saat datang tahun baru.
“Saya berharap tali silaturahmi antar sesama umat beragama, persaudaraan berbeda suku. Walau tak saling kenal namun terus terjaga agar tidak saling memusuhi satu dan lainnya,” jelasnya.
Pada acara tersebut Hi Herson Mayulu dianugerahan dua gelar adat yakni Datung Mbanua atau Pengayom Negeri dan Malambeng Nakoko Lambung atau Pemimpin yang menyatukan Umat.
Hadir pada acara ini Sekertaris Daerah Bolsel Marzansius Arvan Ohy, Anggota DPR Provinsi Sulut Hj Muslimah Mongilong, Ketua KGPM Sulut Gembala Teddyus Batasina, S.Th, Dewan Adat Sangihe Pdt. Ambrosiis Makasar (GMIS) , para pejabat TNI, Polri, Kepala SKPD, Camat dan Kepala Desa serta ribuan masyarakat Nusa Utara yang ada di Bolsel.(**)