TOTABUAN.CO POLITIK – Rumor terkait rencana Yasti Soepredjo Mokoagow akan meninggalkan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) terbukti. Bupati Bolaang Mongondow itu secara tegas menyatakan, jika dirinya tidak lagi berpartai.
“Hari ini saya bukan lagi orang berpartai,” ujar Yasti saat diwawancarai wartawan usai pembukaan pelaksanaan pekan daerah KTNA yang dilaksanakan di Desa Kopandakana Dua Kecamatan Lolayan Senin 7 Oktober 2019.
Pernyatan politisi Sulut itu, jika dirinya sudah tidak lagi berpartai, menunjukan jika Yasti resmi tinggalkan partai besutan Surya Paloh itu.
“Sudah, sudah resmi,” ucapnya.
Namun kendati demikian, mantan anggota DPR RI dua periode itu belum menjawab pertanyaan wartawan kemana arah politik ke depan.
Menurutnya untuk ke depan akan bergabung dengan partai politik, masih akan ditentukan lagi.
“Yang jelas, untuk bergabung ke partai politik, nanti akan saya tentukan ke depan,” kata Yasti sambil naik ke mobil dinasnya.
Rumor Yasti akan tinggalkan Nasdem beredar pasca Pileg April lalu.
Sejumlah orang dekatnya menyebutkan, jika sudah terjadi ketidakharmonisan antata Yasti dengan jajaran pengurus di internal DPD Nasdem Bolmong.
Yasti masuk ke Nasdem setelah hengkang dari PAN dan diberikan amanah sebagai Dewan pembina pertimbangan partai. Dia masuk ke Nasdem bersama dengan Walikota Kotamobagu Tatong Bara. (**)