TOTABUAN.CO BOLSEL – Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada 1 Oktober 2019 di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), bertempat di Panango kompleks Kantor Bupati Bolsel yang diwakili oleh Asisten III Rikson Paputungan menjadi Inspektur Upacara. Sedangkan bertindak sebagai Komandan Upacara, Mayor Laut Makhfud Abdullah, Danpos Angkatan Laut (AL) Bolsel Selasa 1 Oktober 2019.
Hadir dalam upacara para Asisten, staf Ahli, PLT Kakan Kemenag, Ketua Pengadilan Agama, pimpinan OPD, unsur TNI, Polri, ASN dan perangkat desa se Kabupaten Bolsel.
Peringatan hari kesaktian Pancasila pada 1 oktober tahun ini mengambil tema “Pancasila sebagai dasar penguatan karakter Bangsa menuju Indonesia maju dan bahagia”.
Upacara yang berlangsung khidmat itu, diawali pembacaaan Naskah teks Pancasila, dilanjutkan Pembacaan Naskah UUD 1945 dan Doa.
Inspektur Upacara Asisten III Rikson Paputungan membacakan Ikrar komitmen bersama untuk membulatkan tekad mempertahankan nilai-nilai Pancasila dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila oleh seluruh masyarakat demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. (**)