TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Kesiapan logistik pemilihan umum (Pemilu) legislatif 2014 yang akan didistribusikan ke tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah Kota Kotamobagu sudah tak masalah lagi.
“ Tak masalah. Semua sudah siap,” kata Ketua Divisi Logistik, Perencanaan dan Keuangan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotamobagu, Nova Tamon, di ruang kerjanya, Rabu (22/1).
Menurutnya, pihaknya baru saja menuntaskan masalah itu dengan menyambangi langsung KPU RI pekan lalu.
“Saat itu kami melaporkan langsung kesiapan KPU Kotamobagu dan meminta masukan terkait logistik untuk TPS-TPS,” jelas Nova.
Bahkan dia memastikan persoalan logistik sudah lengkap dan tinggal menunggu waktu untuk segera diedarkan ke sejumlah TPS
“Memang sengaja logistiknya tidak kami kumpulkan di KPU, mengingat tidak ada ruangan lagi. Karena itu kami minta kepada rekanan untuk menyimpannya dan menyerahkan ke KPU apabila sudah waktunya untuk didistribusi ke TPS-TPS.” Tutur dia Nova lagi.
Adapun logistik yang sudah siap selain bilik dan kotak suara adalah gembok, paku coblos, tinta dan lain sebagainya. “Sementara untuk surat suara kami masih berkoordinasi dengan KPU RI. Dan apabila kertas atau surat suaranya sudah dicetak, besar kemungkinan akan langsung didistribusikan ke TPS-TPS yang ada di Kotamobagu ini,” tambah Agung Adati, Sekretaris KPU Kotamobagu.
Editor Hasdy Fattah