TOTABUAN.CO BOLMONG –Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow Yasti Soepredjo Mokoagow meresmikan dua Puskesmas rawat inap Jumat 12 April 2019.
Dua Puskesmas rawat Inap yang diresmikan itu yakni, Puskesmas Doloduo Kecamatan Dumoga Barat dan Puskesmas Pusian berada di Kecamatan Dumoga.
Menurut Bupati, setelah diresmikan gedung baru UPTD Dua Puskesmas ini, akan siap digunakan. Gedung baru Puskesmas ini, anggarannya bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) APBN tahun anggaran 2018, yang berasal dari Kementerian Kesehatan.
“Dengan dibangunnya UPTD Puskesmas untuk memberikan pelayanan kesehatan yang lebih cepat, lebih bermutu, terjangkau dan lebih berkualitas. Agar masyarakat dapat menikmati pelayanan kesehatan dengan baik,” kata Bupati saat menyampaikan sambutan.
Pelayanan kesehatan menjadi salah satu prioritas pemerintah daerah. Nantinya akan terjadi perbaikan serta pemerataan derajat kesehatan di Kabupaten Bolmong.
“Kesehatan merupakan prioritas utama bagi pemerintah Kabupaten Bolmong, sebagaimana yang tertuang dalam salah satu misi pembangunan Kabupaten Bolaang Mongondow tahun 2017-2022, yaitu mewujudkan Pelayanan Kesehatan yang cepat, terjangkau dan berkualitas,” jelas Bupati.
Bupati menyampaikan pembangunan di Kabupaten Bolmong tergantung dari kemampuan keuangan dan potensi pembiayaan. Walaupun secara makro pembangunan kita titik beratkan pada prioritas untuk membangun berbagai infrastruktur dasar.
Namun pemerintah daerah tetap fokus, dan terus meningkatkan mutu, kualitas dan kuantitas pembangunan, termasuk penyediaan prasarana dan sarana di bidang kesehatan. Salah satinya yakni pembangunan kembali gedung Puskesmas baru.
Peresmian gedung Puskesmas itu, Bupati didampingi Kepala Dinas Kesehatan Sahara Albugis juga dihadiri, Camat serta para kepala desa.
Menurut Bupati, penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan, tidak akan berjalan dengan baik tanpa dukungan dari semua pihak. Termasuk dukungan dari seluruh komponen masyarakat yang ada di Kabupaten Bolmong.
Bupati berpesan agar pelayanan di setiap Puskesmas terus ditingkatkan sehingga bisa menjadi contoh Puskesmas yang ada di Provinsi Sulawesi Utara. Sebab selain telah terakreditasi tingkat madya, serta pernah mewakili Provinsi Sulawesi Utara dalam lomba Puskesmas berprestasi tahun 2018 lalu.
“Tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi pemerintah dan masyarakat Kabupaten Bolmong,” tegas Bupati.
Khusus untuk tenaga medis yang bertugas di Puskesmas agar dapat memberikan pelayanan prima, yang merupakan bentuk perhatian pemerintah daerah kepada masyarakat tanpa memandang suku, agama, ras dan golongan serta status sosial lainnya. “Para medis bertanggungjawab penuh dalam melayani masyarakat dan memberikan pelayanan kepada pasien harus selalu ramah, tepat dan cepat,” tandas Bupati.
Diketahui untuk Puskesmas Doloduo adalah Puskesmas ke-7 yang jadi Puskesmas rawat inap, sedangkan Puskesmas Pusian adalah Puskesmas ke-8 yang jadi Puskesmas Rawat Inap.
Pemerintah akan berupaya pada 2020 hingga 2022 akan dibangun lagi beberapa Puskesmas Rawat Inap. Setiap kecamatan sudah tersedia Puskesmas rawat inap untuk lebih mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. (**)