TOTABUAN.CO BOLMONG – Sedikitnya 125 Mahasiswa dari Universitas Negeri Manado (UNIMA) diterima Sekretaris Daerah (Sekda) Bolaang Mongondow (Bolmong) Tahlis Gallang di Halaman Kantor Bupati Bolmong, Kecamatan Lolak, Senin (4/2/2019).
Kedatangan rombongan mahasiswa ini dalan rangka melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) selama 3 pekan yang tersebar di 13 Desa di Bolmong.
Dosen pembimbing Mahasiswa KKN UNIMA Meike Imbar dalam laporannya mengatakan, Unima pada semester enam ini menerjunkan sekitar 1.674 mahasiswa termasuk di Kabupaten Bolmong berjumlah 125 orang.
Menurut Meike kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan mahasiswa dengan masyarakat dan pemerintah serta memberikan bantuan sepenuhnya untuk melancarkan program pemerintah desa kepada masyarakat.
“Atas nama Rektor UNIMA dan Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Bupati Bolmong melalui Sekretaris Daerah atas penyambutan yang begitu hangat dan bersahabat,” ujarnya.
Ia berharap 13 desa yang akan menjadi tujuan dalam program KKN para Mahasiswa, dapat menerima dalam rangka program kuliah kerja nyata.
Sementara itu Sekda Tahlis Gallang dalam sambutannya menyampaikan terima kasih. Di mana setiap tahunnya Kabupaten Bolmong selalu mendapat penghormatan ditunjuk sebagai daerah tempat pelaksanaan KKN.
“Berkaca dari pengalaman yang lalu-lalu, setiap pelaksanaan KKN pastinnya selalu meninggalkan hal-hal yang positif bagi masyarakat karena ada beberapa desa lokasi pelaksanaan KKN UNIMA Tahun 2018 lalu, sampai hari ini masih mengembangkan apa yang telah diajarkan oleh Mahasiswa KKN UNIMA tahun lalu,” kata Sekda Tahlis.
Tahlis Gallang juga mengajak mahasiswa KKN terlibat langsung pada Musrenbang tingkat Kecamatan yang akan digelar pada 06 Februari.
“Diharapkan Adik-Adik Mahasiswa KKN dapat terlibat langsung dalam pelaksanaan Musrenbang Kecamatan tersebut sekaligus belajar dan memperbaiki beberapa aspirasi masyarakat yang telah diusulkan melalui Musrenbang Desa karena anggaran yang ada di APBD harus diusulkan melalui Musrenbang, karena Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow lebih mengarah kepada paradigma kebutuhan masyarakat,” jelas Tahlis.
Tahlis Gallang juga menambahkan banyak ilmu yang tidak diperoleh secara teori waktu di bangku kuliah, tetapi dapat diperoleh di tempat melaksanakan KKN, sehingga Tahlis berharap semoga di tahun-tahun selanjutnya, Kabupaten Bolmong akan selalu menjadi tempat pelaksanaan Mahasiswa KKN UNIMA.
Penulis:Viko