Pemkab Boltim Siap Bangun Sirkuit Road Race

Bupati Boltim Sehan Landjar saat membuka Kejurnas Drag Bike

TOTABUAN.CO BOLTIM – Pemkab Bolaang Mongondow Timur (Boltim) berencana akan membangun sirkuit lintasan road race.

Lintas road race yang rencana akan dibangun itu dengan panjang dua kilometer, sedangkan tikungannya tidak lebih dari sembilan tikungan.

Bacaan Lainnya

“Jadi akan saya ubah jalan lingkar gedung SKPD yang ada di Tutuyan ini. Lebarnya ditambah menjadi 12 meter. Sehingga layak untuk kejuaraan Road Race,” ujar Sehan saat pembukaan Kejurnas Raod Race dan Drac Race jumat  pekan lalu.

Dengan begitu kata Bupati, Boltim juga siap untuk menjadi tuan rumah road race berskala nasional.

Tersedianya lokasi wisata lanjutnya, akan meningkatkan para wisatawan yang datang di Boltim.

Kegiatan Kejurnas road race dan drag race yang dilaksanakan di Boltim, menunjukan sarana infrastruktur di Boltim makin maju. Terbukti dengan jalur lintasan yang memadai, sehingga mendapat izin dari IMI Pusat untuk pelaksanaan Kejurnas regional VI.

Pada kegiatan Kejurnas road race dan drac race yang dilaksanakan di Boltim, para peserta yang datang bukan hanya dari Sulawawesi Utara, melainkan datanga dari Makassar, Kalimantan, Papua, Gorontali  serta dari daerah lainnya.

 

Penulis: Hasdy

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses